Translate

Senin, 22 September 2014

"GERBONG MUTASI" Pemkab Tator Bergerak, Sejumlah Pejabat Was-Was

Makale -TNO, Sore ini desas-desus mutasi pejabat di jajaran Pemkab Tana Toraja akan dilaksanakan besok (23/9) sangat santer dibicarakan, hal ini sudah beberapa kali diwacanakan. Dari beberapa sumber membenarkan rencana Mutasi/Pengisian Jabatan Lowong dan pada umumnya merespon positif.

Mutasi di jajaran PNS menjadi hal yang biasa, tetapi tetap menjadikan sesuatu yang sakral, karena jabatan merupakan kepercayaan ataupun anugerah dari sang pemberi tugas (Bupati-red). Senada dengan itu, Ferryanto Belopadang, Ketua LSM LEKAT, mengungkapkan apresiasi yang positif terkait hal ini, diungkapkannya " Mutasi bagi jajaran Pemkab Tator, kami sangat respon positif dikarenakan banyaknya jabatan lowong selama ini dan juga Plt yang sudah terlalu lama. Intinya adalah mutasi/pergeseran jabatan sebagai pencerahan tugas dan kinerja aparat dan untuk memaksimalkan karier PNS yang akan mendapatkan jabatan baru dan penggantinya,tentunya". Saat di temui TNO di Markasnya, Ryan mengungkapkan beberapa harapannya termasuk penggunaan DUK ( Daftar Urutan dan Kepangkatan ) yang sesuai dengan aturan yang berlaku.

Sekedar diketahui, saat TNO berusaha menghubungi Ka BKPPD terkait rencana Mutasi besok, tidak menjawab telpon di nomor selulernya. Demikian juga dengan Bupati Tator, Theopilus Allorerung,SE belum jg menjawab saat dikonfirmasi via SMS. (BG)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar